F.A.Q
A = Pertanyaan.
B = Jawaban.
A : Spirit sama Khodam itu beda ya mas?
B : Sama, cuma kata spirit di sesuaikan dengan kemajuan jaman dan spiritual modern
A : conjuration itu apa mas?
B : Conjuration secara sederhana diartikan sebagai perjanjian, to swear together. Istilahnya adalah konspirasi, kontrak kerjasama antara seseorang (keeper) dengan entitas. Atau menjodohkan seseorang (keeper) dengan entitas tertentu yang memiliki benefit untuk suatu maksud atau tujuan tertentu, misalnya memperlancar rejeki, dll. Yang mencarikan atau menjodohkan seseorang dengan entitas tertentu disebut conjurer, bisa dikatakan, conjurer adalah penghulunya.
A : Apakah aman mas khodam / spirit atau entitas dari RuimEntities/SPIRITUAL RISING?
B : Dijamin aman Mas.
A : Kalo ada anak kecil / bayi di rumah aman kah mas, ga bikin rewel?
B : Dianjurkan keep spirit yang putih/white.. Selama itu white aman2 saja, malah ada beberapa spirit malah care dan perhatian sama anak kecil/bayi, yang ada bukan rewel tapi tidurnya bisa pules malahan hehehe..
A : Itu nanti kita bisa liat spiritnya/berkomunikasi mas?
B : Bisa mas Untuk yang mata batin/mata ketiganya sudah terbuka…apalagi kalo udah ada bakat, kalo untuk orang awam biasanya hadir di mimpi begitu juga untuk komunikasi dan ada metode tersendiri dari kita untuk orang awam/pemula.
A : Kira-kira spirit yang cocok untuk saya apa ya?
B : Anda bs konsultasi dahulu sebelum memaharkan, kami akan memberikan penjelaskan agar anda mengerti. kami akan memilihkan Spirit yang cocok dgn anda, bs juga andaLiat masing-masing fungsi spirit dan anda butuh fungsi/benefitnya yang mana, sesuai kebutuhan anda.
A : Pengasihan dengan pelet beda ya mas?
B : Beda mas, kalau pengasihan itu pancaran aura kita lebih cerah/besar/bagus sehingga membuat orang disekitar kita jg jadi nyaman. Untuk pelet itu biasanya digunakan untuk memikat lawan jenis yang sudah ada targetnya dan sifatnya memaksa si target untuk suka sama kita yang dilakukan disini memanipulasi pikiran target bukan hati target.
A : Apakah dgn punya spirit/khodam kita bisa memikat target Yg kita inginkan?.
B : Belum tentu karena spirit/khodam hanya memberikan pancaran wibawa dan kharismatik. di samping itu usaha fisik di perlukan juga
A : Apakah mata batin kita bs kebuka jika mempunyai satu/beberapa spirit/khodam?.
B : tidak, mata batin akan terbuka dengan usaha sendiri bukan karena khodam/spirit. Mereka hanya membantu, mendukung dan mensuport dari benefit nya masing2.
A : Itu emang harus pake vessel/media ya mas?
B : Tidak harus mas, vessel hanya sebagai sign atau sugesti penyemangat saja, intinya tanpa vessel pun entitas/spirit ada di dekat anda. di tekan kan konjur tanpa vessel…
A : Vessel / Medianya apa mas?
B : bisa langsung di conjure ke badan/sukma. dan di anjurkan conjur langsung tanpa vessel. jika menggunakan vessel bs Berupa batu akik, permata, dll. Veselnya boleh juga dari anda sendiri.
A : Kalau yang di binding atau di iket di tubuh astral gitu mas?
B : ya memang seperti itu mas yang namanya konjurasi, sukma kita di pasangkan dengan spirit/entitas
A : Spirit/Khodam apa mas yang paling powerfull/kuat?
B : spirit/khodam yang kuat banyak, sebagai contoh Entitas ARCHON, EPPS, Spirit level SSS, SS, S, A, B, C, D tetapi percuma jika tidak adanya kecocokan antara spirit dengan keeper atau si spirit dipaksa untuk ngikut anda. hasilnya tidak ada alias 0. Mending power yang biasa tapi cocok dan selaras sama keepernya itu akan menghasilkan benefit maupun
manifest yg lebih baik.
A : Untuk perawatannya memakai apa mas?
B : Tidak ada perawatan khusus, mereka bisa merawat dirinya sendiri dan mampu mencari makan sendiri. jika untuk merawat vessel supaya jangan rusak anda atur saja sendiri. Jika ingin memberikan olesan minyak yang dia suka anggap sebagai tanda persahabatan kita dengan spirit. Beruntung kalau dapat spiritnya yang wise /bijak biasanya mereka akan menolak di bakarin dupa dsb. Untuk pendekatan dengan spirit yangbenar adalah dengan kita menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya itu sudah cukup dan ajaklah berkomunikasi dan hormatilah mereka seperti layak nya sahabat Anda.
A : Apakah ada pantangannya mas?
B : Tidak ada, kecuali untuk khodam ayat
A : Boleh dibawa beribadah tidak?
B : Boleh saja, tapi jangan sampai nanti ada pikiran untuk beribadah hanya untuk spirit/khodam, itu pemikiran yang salah, kita tetap beribadah sama yang Maha Kuasa.
A : Apakah di perbolehkan untuk semua agama/kepercayaan?
B : Iya bebas.
A : Apakah nanti spiritnya tidak meminta tumbal mas?
B : Tidak mas, karena ini bukan pesugihan.
A : Apakah ini Syirik atau menyembah berhala?
B : Selama kita tidak menyembah mereka, dan kita tetap menyembah yang Maha Kuasa, fine-fine saja. Perlakukan mereka layaknya sebagai teman…la wong Spirit nya juga minta sama Tuhan masa kita minta Sama spirit….intinya Spirit hanya perantara Terkabul nya hajat kita oleh Tuhan YME.
A : Berapa lama gan proses ritualnya dan pengiriman?
B : Setelah mahar saya terima akan kami proses segera . Biasanya malam nya sudah bs di conjure. untuk proses conjure selama 30 menit
A : Spirit di RE dan SP itu sudah tersedia dan lengkap segalanya ada?
B : Ketika mahar / biaya telah di transfer dan data pribadi dikirim maka kita akan memulai conjuring dengan memanggil spirit yang cocok dan mau sama anda. Jadi bukan spirit second/nunggu antrian.pokok nya msih baru..dan entitas/spirit itu tak terhitung jumlah nya tidak mungkin kami memiliki semuanya, Namun ketika anda pesan dari kami maka akan kami usahakan conjurkan ke anda.
A : Jika ingin punya spirit apa harus ada conjurer ?
B : Seorang manusia bisa keep spirit dengan 4 cara, dan ini merupakan fundamental keilmuan spirit keeping :
1. Summoning, dalam istilah bahasa sunda dikenal dengan nama “nyambat”,
memanggil spirit dan menggunakan powernya untuk sementara waktu. Di saat selesai proses yang kita lakukan, spirit akan kembali ke alamnya.
2. Descendant – Blood Line Gift, kita mendapat dan dijaga oleh spirit yang merupakan spirit
leluhur kita, spirit ini sudah menjaga leluhur kita dan sekarang saatnya menjaga kita, karena kita adalah orang yang terpilih dari sekian banyak anggota keluarga dalam trah kita. Trah yang biasanya dijaga oleh spirit seperti ini adalah Suryadilaga, Kartasasmita, Saputra dan Soekarno Putra.
3. Liked by spirit, di sukai oleh spirit karena sifat dan karakternya, seseorang yang memiliki kualitas sukma unik yang disukai oleh spirit, dengan sendirinya membuat spirit mau ikut (baca : mengabdi) pada orang ini.
4. Conjuration,
seorang manusia yang dijodohkan dengan spirit melalui proses penarikan sukma, kontrak dan pengikatan benang merah antara manusia dan spirit yang sudah dipilihnya.
Jadi tidak harus melalui conjuration pun bisa, silahkan lihat daftar di atas anda termasuk yang mana.
A : Apa bisa kita secara manual mencari spirit sendiri ?
B : Bisa, Itu artinya melakukan injection spirit oleh diri sendiri dan ini tidak “se-ribet” conjuration.
A : Dari mana conjurer mendapatkan spirit?
B : Conjurer mendapatkan spirit karena setiap conjurer memiliki portal dimensi alam astral menuju dunia spirit, ini adalah gateway utama yang dijaga oleh entitas omnipresent immortal, misal jika ingin conjure succubus dang conjurer harus masuk ke portal Lilith. Ini berlaku untuk conjurer yang benar2 valid dan bisa dipertanggungjawabkan keilmuannya.
A : Keep Spirit atau entitas itu termasuk musyrik gak sih mas?
B : Keep spirit termasuk sangat musyrik jika agan menyembah spirit. Spirit itu bukan mahluk bodoh yang tidak bisa mencari makan dan bergantung pada keepernya. Justru kita keep Spirit supaya dia membantu kita atas ijin Tuhan YME.
Simplenya adalah kita punya teman sekaligus crew (karyawan) yang tidak terlihat orang lain yang “normal” , so kita bisa melakukan usaha lebih kreatif dengan alternatif adanya crew ini. Kalau anda sakit, terus anda ke dokter ? Itu musrik gak?, Kan minta bantuan nya ke dokter bukan ke tuhan. Kita anggap mereka perantara / fasilitas / pihak ke-3 , tapi tetap segala urusan atas ijin Tuhan yang maha tunggal.
A : Apa alasan spirit bersedia ikut dan membantu manusia ?
B : Spirit akan merasa terhormat jika di keef atau membantu manusia, Alasan lain spirit untuk membantu manusia adalah untuk menaikan kesadaran-nya sendiri melalui pengolahan rahsa-nya saat membantu manusia.
simpel nya, Spirit tidak akan memiliki kemampuan atau power tertentu jika tidak membantu manusia.Semakin dia membantu manusia, semakin banyak kemampuan yang bertambah
karena kesadarannya lebih terbuka, semakin banyak pula pengalaman
manusia (keepernya) dan inilah yang menjadi rantai simbiosis mutualisme
antara manusia dan spirit.
A : Spirit kan dari bangsa jin, Bagaimana bisa menentukan ataupun mendeskripsikan makhluk tersebut dengan perwujudannya (seperti spirit yang mas miliki. berjubahkah ? berkelamin pria atau wanita ? dsb). karena yang saya masih yakin kalau jin itu tak berwujud…?
B : Penciptaan salah satu ras dalam hal ini djinn memang dari api, apanya yang dari api, ethernya. tidak ada yang tahu wujud sebenar nya djinn, karena mereka bersifat energi. Namun djinn tentunya memerlukan suatu perwujudan untuk menampakan dirinya kepada manusia, wujud ini lah yang di jadikan mahluk halus menjadi visual yang mereka gunakan secara permanen, dari wujud inilah kami mengambil tolak ukur untuk wujud suatu entitas.
Nah, jin itu adalah salah satu ras spirit, jadi untuk setiap ras pastilah berbeda bentuknya. Spirit bukan jin, namun jin adalah salah satu ras spirit.
A : Pantangan untuk keep spirit apa ya?
B : Simpel saja, Jangan menyalahgunakan kemampuan kita dan kemampuan spirit untuk berbuat jahat dan merugikan orang lain. Untuk lainnya gunakan logika ya, Jika kita selalu berbuat baik dengan spirit kita, maka kebaikan jg yang kita terima. Bersihkan hati, Pikiran, Bersihkan batin, Hapus dendam & curiga lalu teruslah berbuat baik, Niscaya kamu akan selamat sentosa.
A : Bagai mana menentukan jenis spirit yang cocok untuk kita keef?
B : Akhir akhir ini biasanya atau kebanyakan yang memaharkan terhadap spirit money magnet dan love attraction. sebenarnya yang seharusnya didahulukan adalah proteksi dan kesalamatan diri sendiri dan juga keluarga.
Setelah proteksi didapat barulah kita memikirkan mengenai dana, setelah mendapatkan dana yang cukup bagi kehidupan kita sendiri, barulah kita memikirkan untuk mencari pasangan yang tepat untuk diri kita, baik kualitas fisiknya maupun kualitas hati dan sifatnya..
Untuk memujudkan alur yang baik dari spirit – spirit proteksi, money magnet dan love attraction yang ada maka kita memerlukan sebuah supranatural guide dan supranatural booster yang baik dan berkualitas. Dimana tuntunan dan booster skill untuk pemanfaatan skill dari masing masing tipikal spirit dapat benar – benar optimal kita rasakan sebagai
keeper
Jadi alurnya adalah :
Proteksi -> Money Magnet -> Lady Magnet = Happiness
Semua itu dipandu dan dibungkus oleh Supranatural Guide & Booster
A : Spirit yang di maharkan kok mahal mahal?
B : yang lebih murah banyak mas, silahkan cari di lapak yang lain yang lbh murah, namun apakah kualitas nya terjamin..apakah memang benar benar conjurer yang dapat di percaya..kami tidak memaksa anda mempercayai kami…Namun sesuatu yang berkualitas pastilah mahal dan sesuatu yang murahan bisa anda pikirkan sendiri…
A : Apakah setelah memaharkan spirit bisa terhubung dan dapat konsultasi dengan RE
B : Tentu saja bisa…semua yang memaharkan spirit dari kami gratis konsultasi dan akan menjadi keluarga besar kami.
A : Apakah benefit Spirit langsung terasa atau Instant?
B : “hanya orang “bodoh” yang memahar Spirit/portal/senjata gaib dengan harapan mereka bisa langsung mendapatkan benefit secara instant, tanpa mengusahakan 2 cara : fisik dan
spiritual terlebih dahulu”
A : Bagaimana Spirit, Portal , Astral weapon memberikan benefitnya?”
B : Semua ini berhubungan dengan kantong rejeki dan kantong jodoh kita. kantong rejeki ada di sebelah kiri perut sedangkan kantong jodoh ada di kanan. cara ngebersihinnya? mungkin dengan meditasi dan laku spiritual lainya. Spirit/Portal/AstralWeapon mempengaruhi auric filed manusia khususnya 2 benda ghaib yg dimiliki manusia, kantong rezeki dan kantong jodoh.kalo anda nanya muncul rejeki/jodoh itu dari mana? ya dari “kantong” tsb, artinya mempercepat datangnya rejeki/jodoh yang memang sudah milik kita, tetapi dengan cara yang wajar dan indah. Itulah knp bahwa usaha harus ada 3 cara
1. secara fisik kita berusaha
2. spiritual dengan berdoa.
3. supranatural – S/P/A , tehnik,attunement,ritual, dll
Pandangan supranatural merupakan hal mistisme mungkin harus dikoreksi lagi, supranatural ialah sebuah teknologi dengan tehnik sehingga menghasilkan sesuatu diluar nalar manusia biasa, bukan lah mistisme.
A : Bagai mana kita tahu spirit yang di maharkan memberikan benefit nya kpd kita?
B : Anda tidak usah mencari tahu…ketika spirit diconjure sudah pasti spirit akan memberikan benefit nya karena mereka merasa terhormat membantu manusia. yang jadi pertanyaan nya apakah usaha dan kerja kita sudah seimbang …
Semoga tercerahkan
salam hangat
GAB CONJURATION